USDCHF telah membentuk sinyal divergensi bullish yang memperingatkan bear atas potensi pembalikkan naik. Harga masih di bawah level resistance penting dan kami tengah menunggu penembusan dengan sabar, yang akan mendorong harga ke titik 0.99.

Garis hijau - divergensi bullish
Garis biru - resistance
Garis merah - ukuran gerakan naik yang diperkirakan jika terjadi penembusan
USDCHF tengah diperdagangkan tepat di bawah resistance 0.9750. Terakhir kali berada di level saat ini, pasangan ini membentuk pola candlestick pembalikkan ekor panjang atas. Kini, gerakan naik dari titik 0.9630 telah terhenti tepat di area yang sama, yang mengkonfirmasi pentingnya resistance. Jika bull berhasil kembali menyentuh titik 0.9750 dan menetap di atasnya, saya akan berharap harga terus lebih tinggi ke titik 0.99-0.9950.
