logo

FX.co ★ Analisis dan rekomendasi trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 5 Oktober

Analisis dan rekomendasi trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 5 Oktober

Analisis transaksi dalam EUR/USD

Euro gagal mencapai level support atau resistance yang ditunjukkan pada Jumat lalu, hasilnya, pergerakan kuat tidak terlihat dalam pasangan EUR/USD, bahkan di tengah perilisan laporan-laporan penting mengenai ekonomi AS.

Rekomendasi trading untuk 5 Oktober

Sedangkan untuk hari ini, sejumlah laporan penting dijadwalkan akan dirilis, salah satunya adalah data mengenai keadaan sektor jasa negara-negara zona euro. Karena wilayah ini terpukul paling keras selama krisis virus corona, data yang lemah diperkirakan muncul, yang dapat menyebabkan tekanan pada mata uang Euro.

Analisis dan rekomendasi trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 5 Oktober

  • Beli saat euro mencapai kuotasi di 1.1742 (garis hijau pada chart) dan kemudian take profit di level 1.1810. Namun, pergerakan bullish hanya akan terjadi jika data mengenai sektor jasa zona euro dirilis lebih baik dari perkiraan.
  • Jual jika data buruk pada sektor jasa zona euro, serta jika kuotasi mencapai level 1.1715 (garis merah pada chart). Setelahnya, take profit di level 1.1642.

Analisis transaksi dalam GBP/USD

Sama seperti euro, pound gagal mencapai level support dan resistance yang ditunjukkan, hasilnya pergerakan besar yang menguntungkan tidak terlihat pada pasangan GBP/USD Jumat lalu.

Laporan-laporan penting mengenai ekonomi AS juga gagal menggerakkan pound.

Analisis dan rekomendasi trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 5 Oktober

Rekomendasi trading untuk 5 Oktober

Laporan PMI mendatang untuk sektor jasa Inggris akan menjadi spesial, khususnya karena laporan tersebut akan berperan sebagai penggerak utama ekonomi Inggris. Jadi, jika data yang dirilis lebih lemah dari perkiraan, tekanan pada pound akan meningkat. Namun, jika data mensinyalkan kondisi yang baik, gelombang pertumbuhan baru dalam pasangan GBP/USD dapat diharapkan terjadi.

  • Beli saat pound mencapai kuotasi 1.2955 (garis hijau pada chart) dan kemudian take profit di kisaran level 1.3020 (garis hijau yang lebih tebal pada chart).
  • Jual setelah pound mencapai kuotasi di bawah 1.2909 (garis merah pada chart), dan kemudian take profit setidaknya di level 1.2844.
*Analisis pasar yang diposting disini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anda, namun tidak untuk memberikan instruksi untuk melakukan trading
Buka daftar artikel Buka artikel penulis ini Buka akun trading