logo

FX.co ★ Fed AS memerangi inflasi dengan mengorbankan kesejahteraan negara lain

Fed AS memerangi inflasi dengan mengorbankan kesejahteraan negara lain

Fed AS memerangi inflasi dengan mengorbankan kesejahteraan negara lain

Lemah atau kuat, dolar AS memberikan ancaman kepada ekonomi global. Para analis terkemuka selalu muncul dengan alasan mereka. Telah diketahui bahwa ekonomi AS dan Federal Reserve memberikan dampak besar pada pasar keuangan dan menetapkan tren untuk ekonomi global.

Pada rapat kebijakan bulan September, bank sentral AS memutuskan untuk menaikkan suku bunga federal sebesar 75 basis poin. Sementara itu, dolar AS reli terhadap mata uang-mata uang utama ke level terkuatnya dalam dua dekade. Dalam gilirannya, para ahli menggunakan alasan tersebut untuk memprediksi krisis ekonomi lainnya. Greenback menguat karena pengetatan moneter Fed yang agresif. Nilai dolar AS yang overvalued merintangi seluruh ekonomi global. Majalah berkala asal Tiongkok tersebut memperingatkan bahwa “Washington terus meletakkan ranjau tapi tidak pernah memindahkannya, yang pada akhirnya akan meledakkan negara itu sendiri." Dolar AS telah mengembangkan "rally yang terjadi satu kali dalam satu generasi" karena upaya Federal Reserve untuk meredakan tekanan inflasi yang tinggi. "Untuk banyak negara di dunia, ini bisa jadi awal dari mimpi buruk lainnya," majalah tersebut mengomentari keputusan kebijakan yang diambil Fed. "Ketika AS sakit, seluruh dunia harus meminum obat," penulis artikel menyimpulkan.

Dolar yang super kuat dan penurunan mata uang lainnya akan, pada titik tertentu, meredakan inflasi yang tak terkendali dalam ekonomi AS, tapi dunia harus membayarnya." Melihat ke belakang, setiap siklus apresiasi dolar AS meninggalkan rasa yang sedikit pahit.
*Analisis pasar yang diposting disini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anda, namun tidak untuk memberikan instruksi untuk melakukan trading
Buka daftar artikel Buka akun trading

Komentar: